🌿✨ "Menjadi Murid Kristus yang Berdampak" ✨🌿
Siswa kelas 8 & Checkpoint 2 (International Program) SMP Kristen Kalam Kudus Surakarta mengikuti Retret selama 3 hari di River Hill pada tanggal 4-6 November 2024.
Siswa mengikuti retret yang berfokus pada panggilan menjadi murid Kristus yang membawa dampak positif. Melalui kegiatan ini, kami berharap setiap anak semakin dekat dengan Tuhan dan menghidupi nilai-nilai Kristus dalam setiap langkah hidupnya.
Setiap pengalaman dan pembelajaran dari retret ini kiranya boleh mengubahkan setiap pribadi, memberikan pengaruh baik bagi diri mereka dan lingkungan sekitarnya. Bersama-sama, kita bisa menjadi terang dan garam di dunia! 🕊️🙏
0 Komentar