Siswa SMP Kristen Kalam Kudus Surakarta Mengikuti Kegiatan English Day 2024: Sail Across The Nations

Pada tanggal 11 Oktober 2024, SMP Kristen Kalam Kudus Surakarta menggelar kegiatan English Day 2024 dengan tema "Sail Across the Nations". Kegiatan ini diawali dengan ibadah pagi, menciptakan suasana teduh dan refleksi sebelum memulai rangkaian aktivitas. Kegiatan ini bertujuan untuk membuka wawasan siswa mengenai budaya dan perspektif dari berbagai negara.

Setelah itu, siswa diajak untuk memasuki kelas-kelas yang telah didesain sesuai dengan karakteristik negara-negara seperti India, Serbia, Filipina, USA, Malaysia, dan Meksiko. Setiap kelas menghadirkan pembicara asli dari negara tersebut, sehingga siswa dapat merasakan pengalaman langsung tentang kebudayaan, bahasa, serta berbagai informasi yang jarang ditemui dalam pembelajaran sehari-hari.

Sebagai penutup, seorang siswa menyampaikan sambutan penutup yang mengapresiasi kesempatan ini. Mereka menyatakan rasa syukur karena telah mendapatkan wawasan baru dari para pembicara yang sangat berkesan, membawa pengalaman English Day ini sebagai momen yang berharga dalam memperluas pandangan mereka tentang dunia.

0 Komentar