Renungan Harian: Kamis, 17 Oktober 2024 - Orang Pilihan Allah

Renungan Harian Kamis, 17 Oktober 2024 - Orang Pilihan Allah
Kamis, 17 Oktober 2024

Orang Pilihan Allah

Bacaan Alkitab: Kolose 3:5-17

Pernahkah kita terpilih menjadi ketua kelas? Atau sebaliknya, apakah kita pernah memilih teman kita yang dirasa cocok sekali untuk menjadi ketua kelas? Kalau pernah, kriteria apa yang dirasa cocok untuk menjadi seorang ketua kelas menurutmu. Mungkin ada dari kita yang mengatakan, dia haruslah orang yang berwibawa, tegas, pintar, atau bahkan tampan/cantik.

Dalam ayat renungan hari ini, khususnya Kolose 3:12, menekankan bahwa kita adalah orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihiNya. Arti kata “dikuduskan” dapat juga diterjemahkan sebagai kata “dipisahkan,” yang artinya berbeda dari yang lain (yaitu berbeda dengan dunia). Oleh karena itu, sebagai orang yang dikuduskan/dipisahkan oleh Allah, tentu kita harus memiliki perbedaan dengan orang duniawi. Dalam ayat 12 dijelaskan bahwa kita perlu mengenakan belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan, dan kesabaran.

Lagi-lagi kita diingatkan untuk memiliki sikap murah hati kepada sesama sebagai ciri dari orang pilihan Allah. Karena hanya dengan tindakan nyata, maka orang-orang mengerti bahwa kita adalah anak-anak Allah, sehingga pada akhirnya mereka pun dapat mengalami kasih Tuhan melalui tindak nyata yang kita lakukan. Oleh karena itu, tunjukkanlah ciri-ciri orang pilihan Allah untuk menjangkau mereka yang terhilang.


Ketika kita berbagi, kita mencerminkan sifat Allah kepada orang lain

0 Komentar