Siswa kelas X SMA Kristen Kalam Kudus Sukoharjo mengunjungi museum Keris Nusantara, di Jalan Bhayangkara No. 2, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta.
Kunjungan ini merupakan satu rangkaian kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) untuk siswa kelas X dengan tema "Kearifan Lokal".
Di Museum Keris Nusantara, siswa kelas X SMA Kristen Kalam Kudus Sukoharjo berkunjung ke beberapa area, salah satunya adalah ruang kreativitas dan penyimpanan. Siswa dapat melihat ratusan koleksi keris yang berada di Museum Keris Nusantara.
Museum Keris Nusantara memiliki sekitar 409 koleksi keris Nusantara dari bermacam-macam ukuran dan jenis. Selain jenis-jenis Keris, di museum juga menayangkan video visual yang memperlihatkan perkembangan keris dari masa ke masa.
Selain keris, terdapat juga koleksi berupa 38 tombak dan benda-benda pusaka bersejarah lainnya di museum.
Sebagai informasi tambahan, keris merupakan salah satu bentuk kearifan lokal yang ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya non-bendawi Indonesia pada tahun 2005.
Dengan adanya kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) ini, diharapkan siswa kelas X SMA Kristen Kalam Kudus Sukoharjo dapat belajar tentang keris sebagai warisan budaya yang perlu untuk dilestarikan.
0 Komentar