Selasa, 07 Juni 2022
Jalan Panjang
Bacaan Alkitab: Keluaran 13:17-18
Ketika rekan kerjanya satu per satu mendapat kenaikan jabatan, Benjamin merasa sedikit iri. “Mengapa kamu belum jadi manajer? Padahal kamu sudah pantas, lho,” kata teman-temannya kepada Benjamin. Namun, Ben memutuskan untuk menyerahkan kariernya kepada Allah. “Jika ini memang rencana-Nya bagiku, aku akan melakukan pekerjaanku dengan baik,” katanya kepada mereka.
Akhirnya, beberapa tahun kemudian, Ben naik jabatan. Saat itu, pengalaman kerja yang lebih lama telah menolongnya bekerja dengan penuh percaya diri dan membuatnya disegani oleh bawahannya. Sementara itu, beberapa rekan Ben yang naik jabatan lebih dahulu masih mengalami kesulitan berperan sebagai pemimpin, karena ternyata mereka belum siap untuk naik jabatan. Ben menyadari bahwa Allah membuatnya “berjalan lebih jauh” supaya ia lebih siap mengerjakan peran barunya.
Ketika Allah memimpin orang Israel keluar dari Mesir (Kel. 13:17-18), Dia memilih jalan yang lebih jauh karena “jalan pintas” ke Kanaan sangat berbahaya. Para penafsir Alkitab berpendapat bahwa perjalanan yang lebih jauh juga memberi mereka waktu yang lebih panjang untuk memperkuat fisik, mental, dan iman mereka untuk pertempuran-pertempuran yang akan mereka hadapi.
Jalan pintas belum tentu jalan yang terbaik. Terkadang Allah mengizinkan kita menempuh jalan yang lebih panjang dalam hidup ini, entah dalam karier atau hal-hal lain, supaya kita lebih siap melakukan perjalanan di depan. Ketika merasa banyak hal berjalan terlalu lambat, kita dapat mempercayai Allah—Dialah yang setia memimpin dan memandu kita.
Jalan Panjang Seringkali Menjadi Sarana Allah
Membangun Kepercayaan Diri Yang Sehat Dan Benar
0 Komentar